Hari ini, 3 tahun yang lalu tepatnya tanggal 1 Februari 2012 jam 02.25 WIB, tangisan pertamamu telah menggetarkan hati ayah, dengan tangisanmu ayah berjanji lebih keras berusaha dan lebih giat dalam beribadah. Tulisan ini bukan untuk memperingati ataupun merayakan hari kelahiranmu, hanya mengingatkan ayah agar selalu LEBIH GIAT & KERAS dalam BEKERJA & BERIBADAH.
Ya Allah Ya Karim,
Karuniakanlah kepada Khayla Falisha Hazwani akhlak nan mulia dan ilmu nan bermanfaat.
Ya Allah Ya Rahman Ya Rahim,
Jadikanlah Khayla Falisha Hazwani anak yang sholihah, anak-anak yang berbakti pada orang tuanya, mencintai Rosul, dan taat kepada-Mu.
Ya Allah Yang Maha Pencipta,
Karuniakanlah kepada Khayla Falisha Hazwani kesehatan, kecerdasan, dan pertumbuhan fisik nan sempurna.
Ya Allah Yang Maha Pelindung,
Lindungilah Khayla Falisha Hazwani dari segala macam penyakit dan musibah.
Ya Allah Ya Razaaq,
Bukakanlah pintu-pintu rizki bagi Khayla Falisha Hazwani baik rizki yang sudah kami duga maupun rizki yang tak kami duga.
Ya Allah Ya Qadir,
Panjangkan umur Khayla Falisha Hazwani dan jadikanlah dia manusia yang berguna bagi sebanyak-banyak umat dikemudian hari kelak
Aaamiiin
0 comments:
Post a Comment